BENTENG, – Bakal calon (Balon) Gubernur-Wakil Gubernur, Dempo-Bang Ken di Kecamatan Karang Tinggi mendapatkan dukungan 148 warga yang tersebar di 13 desa. Jumlah dukungan memenuhi syarat itu dituangkan dalam berita acara nomor 14/PL.02.2-BA/PPK-BT/II/2024 Tentang Verifikasi Faktual Kesatu Dukungan Bakal Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Bengkulu.
Diketahui jumlah dukungan yang diverifikasi faktual oleh PPS se Karang Tinggi sebanyak 4.467 dukungan KTP. Setelah dilakukan verifikasi faktual dengan metode sensus maka didapat dukungan yang masuk kategori MS sebanyak 148, sedangkan yang tidak memenuhi syarat (TMS) sebanyak 4.319.
Berikut hasil verfak pasangan bakal calon gubernur-wakil gubernur se Karang Tinggi
Ketua PPK Karang Tinggi, Ersan Dodi mengatakan setelah pelaksanaan pleno hasil verfak tersebut, pihaknya akan menyampaikan ke KPU Kabupaten untuk tahapan selanjutnya.(*)
Penulis : Anggita
Editor : Tiwi Supiah