Peringati Hari Pajak, Kanwil DJP Bengkulu-Lampung Gelar Spectaxcular 2024

- Redaksi

Minggu, 14 Juli 2024 - 18:14 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Para peserta

Para peserta "Run For Revenue" bersiap-siap mengambil start lari

WARTA ASPIRASI,- Dalam rangka memperingati hari pajak nasional, Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Bengkulu dan Lampung menggelar “Spectaxcular 2024”. Acara tersebut bertujuan meningkatkan kesadaran publik tentang pentingnya pajak melalui kampanye simpatik perpajakan di area publik. Kegiatan Spectaxcular 2024 merupakan kolaborasi dengan instansi Kemenkeu Satu, yaitu DJBC Sumbagbar, DJKN Lampung Bengkulu, dan DJPb Lampung yang turut berpartisipasi dalam kegiatan “Run For Revenue”.

Rangkaian kegiatan yang diadakan meliputi “Run For Revenue”, kampanye simpatik perpajakan, dan
layanan di luar kantor. “Run For Revenue” merupakan kegiatan lari yang dimulai dari Kanwil DJP
Bengkulu dan Lampung dan berakhir di Tugu Adipura Bandar Lampung, dengan titik pemberhentian
minuman di MC Donalds Dipenogoro.

Baca Juga :  Serentak, Seluruh Unit Kanwil DJP Bengkulu-Lampung Gelar Pajak Bertutur

Kampanye simpatik perpajakan bertujuan untuk memberikan informasi yang jelas dan mudah dipahami kepada masyarakat terkait pemadanan NIK-NPWP, dengan pembagian leaflet, brosur, souvenir, dan coklat. Sedangkan layanan di luar kantor merupakan kolaborasi bersama Kantor Pelayanan Pajak dengan membuka layanan perpajakan di Tugu Adipura, Kota Bandar Lampung. Layanan yang disediakan meliputi pemadanan NIK-NPWP, lapor SPT Tahunan, dan konsultasi perpajakan lainnya.

Sedikitnya 202 peserta yang terdiri dari pelari, perwakilan masing-masing KPP, Kanwil DJP Bengkulu dan Lampung, DJBC Sumbagbar, DJKN Lampung Bengkulu, DJPb Lampung, pacer,pimpinan, dan panitia.

Dengan diadakannya acara Spectaxcular 2024 ini, diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya membayar pajak dan kontribusi pajak dalam pembangunan negara.
Kanwil DJP Bengkulu dan Lampung berkomitmen untuk terus menjalin kerjasama yang baik dengan
seluruh elemen masyarakat demi kemajuan Indonesia.

Baca Juga :  BKD Lakukan Penyesuaian Tarif PBB

Kakanwil DJP Bengkulu dan Lampung, Rosmauli berharap dengan kegiatan ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat taat pajak. Selain itu, juga dapat meningkatkan pemahaman masyarakat tentang peran penting pajak dalam pembangunan negara.

“Kami berharap melalui acara Spectaxcular 2024 ini, masyarakat dapat lebih memahami pentingnya peran pajak dalam pembangunan negara. Dengan sinergi yang kuat antara DJP dan masyarakat, kita dapat mewujudkan Indonesia yang lebih maju dan sejahtera,” ungkapnya.(*)

Penulis : Andreas

Editor : Tiwi Supiah

Sumber Berita : Rilis DJP Nomor SP-34/WPJ.28/2024

Berita Terkait

SeaBank jadi Bank Digital Pilihan Gen Z Indonesia
Pemkab Kepahiang Terima DBH Sawit Rp10,9 Miliar
CMSE 2024 Upaya Memperkuat Ekonomi Bangsa
Sektor Perbankan Masih Pilihan Utama Lo Kheng Hong
Pemkab Kepahiang Dorong Pengembangan Batik Lokal
Si Ahli Semen Konsultan Material Bangunan untuk Pembangunan Rumah Berkualitas bagi Masyarakat Indonesia
Dukung Industri Kreatif, Bupati Bantu Alat Membatik
Yosia Yodan Dapat Rekomendasi HIPMI Kepahiang Maju Caketum BPD HIPMI

Berita Terkait

Sabtu, 16 November 2024 - 13:56 WIB

SeaBank jadi Bank Digital Pilihan Gen Z Indonesia

Jumat, 15 November 2024 - 12:27 WIB

Perpusda Kepahiang Kolaborasi DPC PORPI Menuju Indonesia Bugar

Kamis, 7 November 2024 - 17:46 WIB

CMSE 2024 Upaya Memperkuat Ekonomi Bangsa

Kamis, 7 November 2024 - 17:17 WIB

Sektor Perbankan Masih Pilihan Utama Lo Kheng Hong

Rabu, 6 November 2024 - 14:13 WIB

Hunting Naskah Kuno, Perpustakaan Provinsi Bengkulu Kunjungi Kepahiang

Kamis, 17 Oktober 2024 - 16:10 WIB

Pemda Kepahiang Tegaskan Anti Korupsi

Kamis, 3 Oktober 2024 - 18:09 WIB

BNN Berhasil Bongkar Kasus Cland Lab Narkotika di Rumah Mewah

Selasa, 24 September 2024 - 15:47 WIB

Serentak, Ribuan Siswa Ikuti UKBI Adaptif Merdeka

Berita Terbaru

Bisnis

SeaBank jadi Bank Digital Pilihan Gen Z Indonesia

Sabtu, 16 Nov 2024 - 13:56 WIB

Petugas dari Perpusnas berfoto bersama di Perpustakaan Kepahiang, saat Kunjungan Perpusnas ke Perpustakaan Kepahiang,

Hukum

Kunjungi Perpus Kepahiang, Perpusnas Bahas TPBIS

Kamis, 14 Nov 2024 - 12:25 WIB

Kabid Pendapatan BKD Kepahiang, Amarullah Mutaqin

Bisnis

Pemkab Kepahiang Terima DBH Sawit Rp10,9 Miliar

Selasa, 12 Nov 2024 - 13:08 WIB