KEPAHIANG, – Setelah melalui tahapan lelang yang panjang, akhirnya 3 ASN yang dinyatakan layak mempimpin 3 OPD dilantik oleh Bupati Kepahiang, Dr. Ir. H. Hidayattullah Sjahid, MM, IPU, Sabtu (31/8/2024).
Ketiganya yakni Hendra, ST sebagai Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Kepahiang, Dedi Candira WK, S.Sos, MAP sebagai Inspektur di Inspektorat Kabupaten Kepahiang, dan Irwan Alfian, ST, ME sebagai Kepala Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja Kabupaten Kepahiang.
Dikesempatan tersebut, bupati menitipkan pesan agar ketiganya dapat melaksanakan tugas dengan amanah melalui berbagai inovasi untuk membangun Kabupaten Kepahiang lebih baik.
“Selamat bertugas, semoga apa yang telah diamanahkan, dapat melaksanakan dengan sebaik-baiknya untuk Kabupaten Kepahiang dan seluruh masyarakat Kabupaten Kepahiang,” terang Bupati Kepahiang.
Ia juga mengingatkan agar ketiganya bekerja secara profesional, memegang teguh pakta integritas dan terus melakukan terobosan-terobosan dalam memimpin OPD, dalam rangka melakukan pelayanan pada publik dan membangun Kepahiang.
Turut hadir menyaksikan pelantikan tersebut, Wakil Bupati Kepahiang, H. Zurdi Nata, S.IP dan Sekda Kepahiang, Dr. Hartono, M.Pd, MH. Pelantikan 3 ASN Kepahiang ini, disaksikan oleh Ketua DPRD Kepahiang, Igor Gregory Dayefiandro serta sejumlah kepala OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kepahiang.(*/adv)
Penulis : Defi Parisa
Editor : Tiwi Supiah