Pemkab Kepahiang Terima DBH Sawit Rp10,9 Miliar

- Redaksi

Selasa, 12 November 2024 - 13:08 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kabid Pendapatan BKD Kepahiang, Amarullah Mutaqin

Kabid Pendapatan BKD Kepahiang, Amarullah Mutaqin

KEPAHIANG,- Pemkab Kepahiang tahun ini menerima Dana Bagi Hasil (DBH) dari sektor sawit sebanyak Rp 10,9 miliar. Namun yang baru masuk ke kas daerah sebanyak Rp5,7 miliar, dan saat ini Pemkab masih menunggu transfer sisa DBH dari pemerintah pusat.

“Yang baru kita terima sebesar Rp5,7 miliar. Kalau total DBH Sawit untuk Kepahiang sebanyak Rp10,9 miliar. Nanti kami akan bersurat pada pemerintah pusat untuk kepastian transfer DBH tahap kedua,” ungkap Kabid Pendapatan BKD Kepahiang, Amarullah Mutaqin.

Baca Juga :  Bupati dan Wabup Dapat Gelar Adat Rejang

Dia menjelaskan DBH Sawit tersebut nantinya dapat dimanfaatkan sebagai sumber pembiayaan pembangunan infrastruktur jalan usaha tani, jalan produksi perkebunan masyarakat, kesejahteraan petani sawit dan pengembangan perkebunan masyarakat. Misalnya sebagai sumber dana untuk pembangunan jalan menuju perkebunan sawit rakyat, sumber dana pembayaran BPJS para petani sawit yang dicover pemerintah, atau sebagai sumber dana bantuan bibit sawit unggul pada petani sawit.

“Kita bersyukur mendapat alokasi DBH sawit. Ini bisa menjadi sumber dana pembangunan di Kepahiang. Secara teknis pengalokasian nanti akan dibahas lebih lanjut pada satuan tiga dan DPRD,” ujarnya.

Baca Juga :  Bidang Aset BKD Kembali Ekspose Digitalisasi Pengamanan Aset Daerah

Ia juga optimis ke depan DBH sektor sawit masuk ke Kepahiang akan lebih besar, ini sejalan dengan jumlah produksi sawit dan luasan lahan perkebunan sawit di Kepahiang. Amarullah menjelaskan DBH sawit diberikan pemerintah pusat yang bersumber dari penerimaan negara atas bea keluar yang dikenakan atas kelapa sawit dan produk turunannya.(*/adv)

Penulis : Defi Parisa

Editor : Tiwi Sopiah

Berita Terkait

Sukses Kuasai Pasar Gen Z, Aice Kembali Menangkan WOW Brand Award
SeaBank Bukukan Laba Bersih 2024 Sebesar Rp378,8 Miliar
Jelang Puncak Arus Mudik, PUPR Kepahiang Siagakan Alat Berat
Seven Sunday Films Perkuat Industri Kreatif Indonesia Melalui “Cocktails & Commercials”
Sinergi Antar Pelaku Pasar Modal
Perbaiki Jalan Rusak Jelang Arus Mudik
Semen Merah Putih FLEXIPLUS Dukung Percepatan Konstruksi Hijau di Indonesia
IDX Beri Penghargaan 2 Galeri Investasi di Bengkulu

Berita Terkait

Minggu, 30 Maret 2025 - 21:43 WIB

Sukses Kuasai Pasar Gen Z, Aice Kembali Menangkan WOW Brand Award

Minggu, 30 Maret 2025 - 17:34 WIB

SeaBank Bukukan Laba Bersih 2024 Sebesar Rp378,8 Miliar

Sabtu, 29 Maret 2025 - 18:09 WIB

D’MASIV Menembus Panggung Musik Dunia

Jumat, 21 Maret 2025 - 11:19 WIB

Jelang Puncak Arus Mudik, PUPR Kepahiang Siagakan Alat Berat

Minggu, 9 Maret 2025 - 18:03 WIB

Seven Sunday Films Perkuat Industri Kreatif Indonesia Melalui “Cocktails & Commercials”

Senin, 3 Maret 2025 - 10:33 WIB

Perbaiki Jalan Rusak Jelang Arus Mudik

Minggu, 2 Maret 2025 - 15:40 WIB

Semen Merah Putih FLEXIPLUS Dukung Percepatan Konstruksi Hijau di Indonesia

Kamis, 27 Februari 2025 - 23:30 WIB

IDX Beri Penghargaan 2 Galeri Investasi di Bengkulu

Berita Terbaru

SeaBank membuktikan hasil kinerja yang baik dengcatat tren bisnis positif.(Foto: dok)

Bisnis

SeaBank Bukukan Laba Bersih 2024 Sebesar Rp378,8 Miliar

Minggu, 30 Mar 2025 - 17:34 WIB

Personel D'MASIV saat memberikan keterangan pers di REP Studio, Ciledug Jaksel

Nusantara

D’MASIV Menembus Panggung Musik Dunia

Sabtu, 29 Mar 2025 - 18:09 WIB