KEPAHIANG,- Sebagai upaya menumbuhkan minat baca sejak dini, Perpustakaan Umum Daerah (Perpusda) Kepahiang gencar mengenalkan Perpusda pada siswa TK, PAUD dan siswa SD. Tak hanya menunjukan kemegahan gedung perpustakaan, koleksi buku dan fasilitas pendukung, Perpusda juga melihatkan fasilitas berupa bioskop mini pada para pengunjung.
“Minat baca harus ditumbuhkan sejak dini. Semakin dini siswa senang membaca maka semakin dini mereka mengenal buku dan tumbuh dalam ilmu pengetahuan,” kata Kabid Pelayanan Perpusda Kepahiang, Sadikin Yusuf.
Sadikin menambahkan saat ini koleksi buku Perpusda telah mencapai belasan ribu dengan berbagai judul. Selain itu, Perpusda juga dilengkapi fasilitas modern sehingga menambah nyaman para pengunjung.
“Saat ini tercatat ada 190 judul, buku anak-anak ada 566 judul,” ujarnya.
BACA JUGA : CMSE 2024 Upaya Memperkuat Ekonomi Bangsa
Untuk menarik minat ke perpustakaan, pihaknya juga menggelar beberapa event yang dapat diikuti para siswa dan umum. Seperti lomba meresensi buku, lomba bercerita dan berbagai lomba lainnya, seperti mewarnai dan melukis mamamia.
“Melalui media lomba ini, mudah-mudahan para siswa dan anak-anak semakin senang dan rajin ke perpustakaan,” ulasnya.(*/adv)
Penulis : Agung Mandala
Editor : Tiwi Supiah