Hadiri Pelantikan PTPS, Korsek Bawaslu Benteng Ingatkan Ini

- Redaksi

Selasa, 5 November 2024 - 15:20 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Korsek Bawaslu Benteng, Pory Rusman Jaya berfoto bersama dengan Panwascam, staf dan PTPS se Karang Tinggi usai pelaksanaan pelantikan PTPS.

Korsek Bawaslu Benteng, Pory Rusman Jaya berfoto bersama dengan Panwascam, staf dan PTPS se Karang Tinggi usai pelaksanaan pelantikan PTPS.

BENTENG,- Koordinator sekretariat Bawaslu Bengkulu Tengah  Pory Rusman Jaya, S.Pd beserta staf menghadiri pelantikan Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) di beberapa kecamatan. Selain memastikan pelaksanaan pelantikan dan bimbingan teknis bagi PTPS berjalan tanpa kendala, Pory juga menitipkan pesan-pesan pada para PTPS yang baru saja dilantik dan diambil sumpah.

“Pertama atas nama Bawaslu Benteng, kami menyampaikan selamat pada PTPS yang baru saja dilantik dan selamat datang di keluarga besar Bawaslu Benteng. Sebagai ujung tombak pengawasan pada pungut hitung, maka kami minta pada seluruh PTPS untuk senantiasa bersikap profesional dalam bekerja dan menjalankan tugas-tugas pengawasan,” terang Pory.

Baca Juga :  Perbawaslu 9/2024 Perkuat Penanganan Pelanggaran

Ia juga mengingatkan agar PTPS juga menjaga soliditas, integritas dan mentalitas selama melaksnakan tugas. PTPS tidak boleh mengambil kebijakan sendiri, namun harus senantiasa berkoordinasi dengan pengawas satu tingkat di atasnya. Kemudian, integritas sebagai penyelenggara Pemilu juga harus diarus utamakan, menjaga nama baik lembaga adalah kewajiban seluruh penyelenggara, dan yang tak kalah penting menurut Pory adalah mentalitas sebagai pengawas harus ada dan kuat.

“Setiap kali Rakor, kami selalu mengingatkan agar jajaran kita di Bawaslu untuk senantiasa memegang SIM-P dalam menjalankan tugas, yakni soliditas, integritas, mentalitas dan profesionalitas. Mudah-mudahan jika konsisten, maka tugas pengawasan kita akan sukses,” ujarnya.

Baca Juga :  Bawaslu Benteng All Out Awasi Pengunduran Diri Caleg Terpilih
Korsek Bawaslu Benteng, Pory Rusman Jaya saat menyampaikan arahan saat pelantikan PTPS di Kecamatan Karang Tinggi

Selain mengingatkan tugas, kewajiban dan kewenangan PTPS, Pory juga menyampaikan hak-hak PTPS, seperti honorium, perlindungan kesehatan, perlindungan sosial dan atribut sebagai identitas PTPS.

“Akhir kata, selamat bekerja. Jangan ragu dalam menjalankan tugas karena bapak dan ibu sebagai PTPS diberikan perlindungan hukum, perlindungan kesehatan, perlindungan sosial dan honorium bapak dan ibu sudah siap diberikan usai bapak dan ibu menjalankan tugas,” jelasnya.(*/adv)

Penulis : Anggita

Editor : Tiwi Supiah

Berita Terkait

Kanwil DJP dan Pemkab Lebong Kolaborasi Permudah Akses Layanan Perpajakan
Dorong Pengembangan Perkopian, UPP-Indoarabica Teken MoU
Bupati Turlap Pastikan Progres Pembangunan
BEI Bengkulu Kenalkan Mekanisme Investasi Pasar Modal pada Pelajar
Canangkan Ketahanan Pangan, Wabup Tanam Jagung di Talang Babatan
Dinsos Ajukan Sekolah Rakyat ke Kemensos
Dinsos Kepahiang Dapat Kualitas Tertinggi dalam Pelayanan Publik
Turunkan Angka Kemiskinan Ekstrem, Dinsos Luncurkan Bansos Sembako dan Modal Kerja
Tag :

Berita Terkait

Selasa, 17 Juni 2025 - 10:14 WIB

Foperlam Siap Kolaborasi Bangun Lampung

Senin, 26 Mei 2025 - 19:13 WIB

PMMI-PWI Sepakat Wujudkan Informasi Inklusi dan Ramah Disabilitas 

Selasa, 29 April 2025 - 21:43 WIB

Dukung Ketahanan Pangan, Lanud Husein Sastranegara Tebar Benih Ikan Nila

Jumat, 18 April 2025 - 17:47 WIB

Sinergitas BNN-Kowani Cegah Narkoba pada Perempuan dan Keluarga

Kamis, 17 April 2025 - 19:37 WIB

Sinergi dan Kolaborasi Dukung Pertumbuhan Pasar Modal Indonesia

Kamis, 17 April 2025 - 17:06 WIB

Dinsos Ajukan Sekolah Rakyat ke Kemensos

Rabu, 16 April 2025 - 19:22 WIB

Dinsos Kepahiang Dapat Kualitas Tertinggi dalam Pelayanan Publik

Senin, 14 April 2025 - 10:05 WIB

Turunkan Angka Kemiskinan Ekstrem, Dinsos Luncurkan Bansos Sembako dan Modal Kerja

Berita Terbaru

Rektor UPP dan Manajer Personalia PT Indoarabica menunjukkan MoU yang baru saja ditandatangani. (foto: Sri Wahyuni)

Daerah

Dorong Pengembangan Perkopian, UPP-Indoarabica Teken MoU

Selasa, 17 Jun 2025 - 19:02 WIB

Para pengurus Foperlam berfoto bersama

Nusantara

Foperlam Siap Kolaborasi Bangun Lampung

Selasa, 17 Jun 2025 - 10:14 WIB