Cegah Banjir, Dinas PUPR Normalisasi Drainase Perkotaan

- Redaksi

Senin, 20 Januari 2025 - 17:49 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kondisi banjir di Permu Bawah menyebabkan air meluber ke jembatan dan menghambat lalu lintas akibat saluran drainase tertutup sampah kasur dan pendangkalan karena sedimentasi

Kondisi banjir di Permu Bawah menyebabkan air meluber ke jembatan dan menghambat lalu lintas akibat saluran drainase tertutup sampah kasur dan pendangkalan karena sedimentasi

KEPAHIANG,- Sebagai upaya mencegah banjir di wilayah perkotaan saat musim hujan, Dinas PUPR Kepahiang akan menormalisasi aliran drainase perkotaan. Khususnya drainase yang ada di Kelurahan Pasar Ujung dan Desa Permu.

Kepala Dinas PUPR, Teddy Adeba, ST menjelaskan aliran drainase yang mengalami pendangkalan karena sedimentasi dan aktivitas warga yang membuang sampah di aliran drainase membuat saluran drainase tak mampu menampung debit air. Sehingga air meluber keluar dan memasuki pemukiman warga.

“Banyak warga kita yang belum sadar pentingnya drainase, sehingga masih membuang sampah di aliran drainase. Kondisi ini tentu memperparah kelancaran air melaju dan menjadi penyumbat saat debit air melimpah. Jika ingat banjir beberapa waktu lalu di jembatan Permu ternyata salah penyebabnya adalah karena adanya sampah kasur yang dibuang warga ke aliran drainase sehingga menyumbat laju air dan menyebabkan banjir,” ungkap Teddy.

Baca Juga :  Dinsos Bagikan Bantuan Korban Banjir Keban Agung

Atas kondisi itu, pihaknya akan melakukan normalisasi aliran drainase dengan mengangkat sedimentasi dan sampah yang menyumbat. Di samping itu, dia juga mengimbau warga berlaku hidup sehat dengan tidak membuang sampah sembarangan.

Baca Juga :  Wajah Kepahiang Ditata Ulang

“Mudah-mudahan rencana normalisasi ini berjalan lancar. Kami akan kerahkan beberapa alat berat untuk mengangkat sedimentasi pada saluran drainase. Sehingga saat turun hujan, air melaju tanpa hambatan dan bisa mencegah banjir,” ungkapnya.(*/adv)

Penulis : Agung Mandala

Editor : Tiwi Supiah

Berita Terkait

Pemkab Kepahiang Gelar Uji Kompetensi dan Evaluasi Jabatan Eselon II
Pembahasan APBD 2026, Dokumen KU PPAS Diserahkan ke Banggar DPRD
Kanwil DJP dan Pemkab Lebong Kolaborasi Permudah Akses Layanan Perpajakan
Dorong Pengembangan Perkopian, UPP-Indoarabica Teken MoU
Bupati Turlap Pastikan Progres Pembangunan
BEI Bengkulu Kenalkan Mekanisme Investasi Pasar Modal pada Pelajar
Canangkan Ketahanan Pangan, Wabup Tanam Jagung di Talang Babatan
Dinsos Ajukan Sekolah Rakyat ke Kemensos

Berita Terkait

Senin, 14 Juli 2025 - 17:36 WIB

Pemkab Kepahiang Gelar Uji Kompetensi dan Evaluasi Jabatan Eselon II

Jumat, 11 Juli 2025 - 19:54 WIB

Pembahasan APBD 2026, Dokumen KU PPAS Diserahkan ke Banggar DPRD

Selasa, 17 Juni 2025 - 19:02 WIB

Dorong Pengembangan Perkopian, UPP-Indoarabica Teken MoU

Jumat, 16 Mei 2025 - 17:04 WIB

Bupati Turlap Pastikan Progres Pembangunan

Selasa, 29 April 2025 - 21:27 WIB

BEI Bengkulu Kenalkan Mekanisme Investasi Pasar Modal pada Pelajar

Kamis, 17 April 2025 - 19:05 WIB

Canangkan Ketahanan Pangan, Wabup Tanam Jagung di Talang Babatan

Kamis, 17 April 2025 - 17:06 WIB

Dinsos Ajukan Sekolah Rakyat ke Kemensos

Rabu, 16 April 2025 - 19:22 WIB

Dinsos Kepahiang Dapat Kualitas Tertinggi dalam Pelayanan Publik

Berita Terbaru

Ketua Bidang Potensi Daerah JMSI Pusat, H Pandji Weskantio SE, foto bersama usia melakukan pertemuan khusus dengan Direktur Manajemen Proyek dan Energi Baru Terbarukan PT PLN (Persero), Suroso Isnandar. (foto: JMSI Pusat/rls)

Nusantara

Bersama JMSI, PT PLN Bahas Penguatan Ketahanan Energi Nasional

Kamis, 10 Jul 2025 - 19:18 WIB

Para peserta rembuk merah putih menyimak paparan materi dari narasumber. (foto: Anggita)

Nusantara

Cegah Potensi Terorisme, BNPT Gelar Rembuk Merah Putih

Rabu, 9 Jul 2025 - 17:33 WIB