KEPAHIANG,- Kucuran DAK senilai Rp8,5 miliar tahun ini dimanfaatkan Dinas PUPR membangun 2 ruas jalan lingkungan yang ada di Kecamatan Merigi dan di Kecamatan Ujan Mas. Pembangunan jalan tersebut merupakan lanjutan dari pembangunan pada tahun sebelumnya.
“Tahun ini DAK kita hanya Rp8,5 miliar. Ini kami gunakan untuk membangun jalan lingkungan menjadi hotmix. Ini tentu untuk memudahkan mobilitas warga serta mempelancar aksesbilitas warga terhadap akses ekonomi dan sosial budaya,” jelas kepala Dinas PUPR, Teddy Adeba, ST.
Teddy menambahkan kecilnya DAK tahun ini tidak menyurutkan langkah Dinas PUPR membangun Kepahiang. Pihakynya saat ini juga tengah menjajaki potensi pembangunan dengan sumber pembiyaan dari Balai Pembangunan Jalan Nasional (BPJN) Bengkulu.
“Peluang-peluang lainnya tetap kami jajaki. Salah satunya kami mengusulkan ke BPJN Bengkulu,” jelas Teddy.
Ia berharap, jalan lingkungan yang sudah dibangun tersebut dapat dirawat dan dijaga bersama. Sehingga daya tahan jalan dapat awet dan tidak cepat rusak.
“Kami mengimbau bersama kita jaga jalan kita. Salah satunya adalah melarang kendaraan berat atau truk bermuatan melebihi kapasitas melintas di jalan lingkungan yang baru saja dibangun,” ujarnya.(*/adv)
Penulis : Agung Mandala
Editor : Tiwi Supiah