KEPAHIANG,- Minimnya anggaran daerah, tak menghentikan langkah Dinas PUPR Kepahiang mencari sumber pendanaan dalam menyediakan infrastruktur memadai bagi warga Kepahiang. Setelah berjuang cukup alot, akhirnya tahun ini, Dinas PUPR Kepahiang mendapat kucuran DAK sebanyak Rp34 miliar yang akan digunakan untuk pembangunan jalan dan memudahkan akses bagi warga dalam mengangkut hasil perkebunan dan pertanian di Kecamatan Kabawetan.
“Tahun ini ada alokasi DAK sebanyak Rp34 miliar untuk perbaikan 3 jalan di Kabawetan,” kata Kepala Dinas PUPR , Teddy Adeba, ST.
Ia berharap perbaikan jalan itu memberikan daya ungkit bagi perekonomian warga, serta menjadi daya dukung parawisata di Kepahiang.
“Kita berharap semuanya berjalan lancar dan memberikan banyak manfaat pada warga dan daerah,” harapnya.
Penulis : Agung Mandala
Editor : Tiwi Supiah